
SUARA AKTIVIS PEREMPUAN MENYOAL PELECEHAN SEKSUAL Bandung, (10/01/2019) Pelecehan seksual selalu saja menjadi momok yang sangat menakutkan bagi kaum rentan, Sebagai perempuan yang tergerak aktif di organisasi kemahasiswaan, kampus adalah miniatur negara yang di dalamnya mencakup berbagai macam elemen, sehingga sudah menjadi sebuah perjuangan perempuan pula dalam menyuarakan prinsip keadilan dan kesetaraan gender serta memerangi musuh-musuh perempuan, seperti: budaya patriarki, kapitalisme, fasisme religius, imperealisme dan sistem yang tidak ramah perempuan. Saya pribadi kurang begitu menyukai kepada media atau bahkan pengguna social media yang memanfaatkan berita tentang kasus pelecehan seksual, prostitusi, trafficking dan kasus-kasus perempuan lainnya lalu dibuat sebuah lelucon dan terkesan memojokkan perempuan itu sendiri. Banyak pengunjung social media diindik...